Tentang Saya

02 Agustus 2009

MJ, MU dan MS

MJ, Michael Jackson

MJ, Michael Jackson

Dalam bulan Juli dan dalam waktu yang berdekatan pula ini saya di Indonesia mendapatkan berita-berita dari tiga buah subjek berawalan "M". Pertama, adalah berita dari "MJ" yaitu Michael Jackson, yang upacara pengantaran jenazahnya dilaksanakan secara besar-besaran di Staples Center, Los Angeles, California pada 7 Juli 2009. Menurut saya itulah klimaks dari kejadian meninggalnya Jackson yang dimulai pada tanggal 25 Juni 2009, saya pun merasakan betapa megah dan hebatnya upacara yang diadakan untuk menghormati seseorang yang berprofesi sebagai penyanyi, bukan seorang jendral yang juga pahlawan nasional, bukan seorang raja atau pun pangeran, dan bukan seorang presiden atau pun perdana menteri. Selamat jalan Michael...

MU, Manchester United

MU, Manchester United

Kedua, adalah berita dari "MU" yaitu Manchester United yang sejatinya akan mengadakan tour ke Indonesia pada tanggal 18 dan 19 Juli, dan disambut dengan euforia yang luar biasa dari pendukung-pendukung nya yang ternyata banyak sekali di Indonesia, juga dengan iklan dari operator Hutchinson Three, terutama iklan yang menampilkan pemain-pemain MU yang belajar Bahasa Indonesia, "Ini Budi, Budi bermain bola". Sebagai orang yang lebih suka menonton balapan daripada sepak bola, saya sebenarnya tidak terlalu mempedulikan hal ini, tetapi bom yang meledak pada tanggal 17 Juli di Hotel J.W Marriott dan Ritz Charlton yaitu hotel di mana pemain-pemain MU dan Indonesia Selection akan menginap, membuat semua itu harus batal. Pikiran saya pun tertuju pada Kapon yang lima hari sebelum bom bercerita dengan semangat pada saya bahwa dia akan ke Jakarta cuma untuk nonton MU dan langsung kembali lagi ke Jogja. Begitu ada berita di televisi tentang, sekelompok besar pendukung MU dari Jogja yang baru datang kaget dengan berita pembatalan laga, mungkin Kapon ada di antara mereka dan betapa kecewanya dia MU tak jadi datang karena ada bom yang meledak lagi setelah lima tahun. Semoga badai ini cepat berlalu...

MS, Michael Schumacher

MS, Michael Schumacher

Ketiga, adalah berita dari "MS" yaitu Michael Schumacher yang pada tanggal 29 Juli 2009 dikonfirmasikan oleh tim Ferrari sebagai pengganti Felipe Massa yang cedera di GP Formula 1 Hungaria. Mungkin euforia nya tidak sebesar dua berita sebelumnya kecuali bagi orang-orang Jerman, tempat asal Schumi, dan bagi pembalap-pembalap yang belum lama bergabung di F1 seperti Lewis Hamilton yang gembira bisa balapan dengan sang legenda juara dunia tujuh kali. Saya pun menunggu aksi dari MS, dan semoga ini bisa sedikit membangkitkan gairah menonton F1 saya yang hampir memudar karena menurut saya beberapa tahun terakhir ini membosankan. Selamat bertanding kembali Schumi...

--
Anton Hermansyah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar