Tentang Saya

15 Agustus 2008

Tooltip dan Javascript di Blogger

Akhirnya bisa juga masukin Javascript tooltip di Blogger, sebelumnya sempat frustrasi karena template yang sudah saya ubah tidak mau disimpan, karena alasan "Tag belum menutup sempurna", padahal di Project Hermansyah JS-nya jalan dengan lancar. Frustrasi, terpaksa saya memakai tag "title" untuk memunculkan tooltip sederhana.

Usut punya usut, ternyata JS jangan dimasukkan langsung di HTML blogger, tapi harus dibuat file yang terpisah lalu di link dengan menggunakan tag :

<script src='http:/lokasi file Javascript.js'
type='text/javascript'/>

Baru setelah itu JS siap digunakan.

Bagaimana untuk menggunakan JS dalam posting?

Masukkan saja perintah Javascript di dalam posting, tetapi pasti ada pesan error seperti :

KESALAHAN

HTML Anda tidak bisa diterima : Tags cannot enclose tags area shape="poly" coords="0,166,20,78,152,125,196,129,220,116,236,0,236,0,234,0,211" alt="Anton Hermansyah" onmouseover="ddrivetip('<b"


Jangan takut, centang saja "checkbox" tersebut, lalu nikmatilah posting dengan Javascript buatan anda.

Contoh (gerakkan mouse anda di dalam gambar) :



--
Anton Hermansyah

Rambut Anton
Mata Anton
Hidung Anton
Mulut Anton
Dagu Anton

08 Agustus 2008

Project Hermansyah

Musim liburan, biasanya orang-orang melewati waktu bebasnya dengan berlibur, atau melakukan kegiatan-kegiatan yang menyenangkan, atau mencari kesibukan seperti magang, atau ikut kegiatan-kegiatan sosial, daripada berdiam diri terus di rumah.

Saya sedikit "sebaliknya", pada liburan ini saya menjadi seorang "IT Freak" (sebutan dari saya sendiri) yang tergila-gila pada kode HTML dan Javascript.

Awalnya sih dari tidak sengaja masuk ke blognya Christian Sugiono, saya melihat blognya bagus sekali dan banyak tampilan tampilan keren yang dibuat dengan Javascript. Tertarik untuk mencontoh Tian, saya mencoba memasukkan beberapa kode untuk animasi Javascript di blog ini, tapi kok tidak bisa-bisa, blogspot tidak menerima kode Javascript yang saya masukkan, sudah dicoba berkali-kali tapi saya tetap tidak bisa.

Alih-alih menyerah, malah membuat saya nekat untuk membuat situs sendiri. Awalnya saya mencoba memakai jasa Google Sites, tetapi ternyata halamannya tidak bisa dimodifikasi secara bebas, saya malah bingung untuk menaruh kode Javascript di situs yang saya buat.

Saya beralih ke Geocities, di sana saya bisa membuat HTML semau saya, tapi saya "terpaksa" belajar bahasa-bahasa HTML, CSS dan Javascript (ini belum mengisi webnya lho, baru layout).

Web itu saya beri nama "Project Hermansyah" isi nya sih nggak nyambung sama namanya, karena saya bingung mau isi apa jadilah Three in One yang saya ceritakan.

Sekarang sih belum ada isi apa-apa, tapi kalau mau lihat silakan klik link ini.


--
Anton Hermansyah

06 Agustus 2008

Three in One

Three in One adalah tiga sahabat yang menjalin persahabatan sejak masih kecil. Selain saya ada Ecah dan Kiki. Dua orang ini adalah teman pertama saya sewaktu saya pindah ke rumah di Pondok Cabe. Jadi saya mengenal mereka sejak sekitar umur 3 tahun.

Three in One di Jembatan Kota Intan
gerakkan mouse anda di gambar untuk mengetahui Three in One lebih lanjut

Sewaktu masih SD, kami adalah penggemar sepeda. Sering sekali berpetualang (untuk ukuran anak SD) mengendarai sepeda bertiga. Entah itu menyusuri "jalan-jalan tikus" atau pergi ke kompleks lain. Meskipun jaraknya tidak terlalu jauh dan medannya tidak terlalu berat(kalau naik kendaraan bermotor). Karena kami masih SD dan naik sepeda jadi serasa melakukan ALTO (offroad ringan dengan mobil berpenggerak 2 roda) karena kami seringkali melewati jalan yang tak lazim.

Ketiga sahabat ini sudah jarang sekali bisa berkumpul, terutama sejak Kiki kuliah di Solo, dan jika kami bertiga sudah berkumpul (biasanya 6 bulan sekali), diadakanlah petualangan kecil-kecilan (tapi naik mobil), hitung-hitung reuni kami bertiga, jika tahun kemarin kami pergi ke TMII, tahun ini kami pergi "menjelajahi" Jakarta. Antara lain ke Kota Tua, Pantai Ancol dan Taman Menteng, mungkin detilnya akan saya tulis suatu saat.

Semoga "petualangan" berikutnya akan lebih seru lagi.

--
Anton Hermansyah

Anton Hermansyah
Riza Fahlavi Putra
Rizki Fajar Mulyo Haswanto